Tumis bunga pepaya |
Saat pertama kali disodori tumis bunga pepaya, saya agak males mencobanya. Dalam benak saya pasti rasa bunga pepaya sangat pahit.
"Coba sedikit Nona, seng pahit.Makannya dengan kasbi rebus."Kata Oma Cori sambil mencocol sayur bunga pepaya ke kasbinya.
Akhirya diriku mencicip sedikit, tumis bunga pepaya cakalang yang dibikin Oma Cori. Olalalala..rasanya pedas gurih tanpa ada rasa pahitnya.Dugaanku salah dengan si bunga pepaya ini.
AAku pun mulai beelajar dengan Oma Cori cara menghilangan rasa pahit dari si bunga pepaya ini.
Ternyata untuk menghilangan rasa pahit, unga pepaya direbus menggunakan daun jambu biji da dcampur garam hanya sebentar saja.Selain it bisa juga menghilagkan rasa pahit dari bunga pepaya dengan menggunakan tanah liat dari Wonosobo.
Resep dan cara menghilangan pahit pait bunga pepaya dapat anda baca juga di cara menghilangkan pahit bunga pepaya
Kalau Oma Cori membuat tumis bunga pepaya menggunakan ikan cakalang asap, maka aku menggunakan campuran udang. Sebab ikan cakalang asap di daerah Sidoarjo tidak ada yang jual.
Berikut bahan tumis bunga pepaya
2 plastik bunga pepaya(kira-kira 500 gram)
1 sendok makan tanah liat dari Wonosobo. Bisa jga diganti dengan daun jambu biji
50 gram udang bersihan dari kulitnya
2 biji cabai merah diiiris serong
Bumbu yang dihaluskan:
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
4 cabai rawit
garam secukupya
terasi sejimpit
Cara membuat:
1. Rebus bunga pepaya dengan tanah liat dan campr dengan sedikit garam
2. Angkat dan cuci kmbal hingga tana liatnya hilang
3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum
4. Masukkan cabe merah diaduk sampai layu, lalu masukkan udang diaduk hinggga berubah warna.
5. Tambahkan bunga pepaya , diaduk sampai matang . Angkat dan sajikan
Tumis bunga pepaya siap disantap dengan nasi hangat. :)
Di kota Ambon masakan tumis bunga pepaya jadi salah satu kesukaan masyarakatnya. Dari saya kecil emak saya suka bikin gulai bunga pepaya ini, di Padang sana, hehe...
BalasHapussalam,
http://alrisblog.wordpress.com